Kabel Listrik Terbakar di Jl Ampera Raya Berhasil Dipadamkan
access_time Sabtu, 13 Maret 2021 10:04 WIB
remove_red_eye 2604
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Budhy Tristanto
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Sektor IX Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, berhasil padamkan api yang membakar kabel listrik di Jalan Ampera Raya, Pasar Minggu, Sabtu (13/3).
Butuh waktu setengah jam untuk memadamkan api
Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Sukur Sarwono mengatakan, kejadian terbakarnya kabel listrik di lokasi itu terjadi sekitar pukul 06.00. Kondisi api cukup besar karena api merembet membakar kabel lain yang berdekatan.
"Kami kerahkan empat personel, satu unit water mist dan empat tabung alat pemadam api ringan," ujarnya.
Lima Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Pondok BambuMenurut Sukur, penyebab kebakaran diduga dari percikan api akibat gesekan antar kabel yang banyak menggantung di kawasan itu.
"Karena yang terbakar kabel listrik,
petugas melakukan pemadaman dengan sangat hati-hati. Butuh waktu setengah jam untuk memadamkan api," pungkasnya.